Youcam Perfect: Buat Cantikmu Bertingkat

Youcam Perfect: Buat Cantikmu Bertingkat – Apakah kamu pecinta selfie? Namun, kamu sering menjumpai hasil selfie yang kurang maksimal tampilannya. Nah, tidak perlu berkecil hati, karena kali ini saya akan mengulas sebuah aplikasi yang sangat cocok untuk kamu para penggila selfie.

Sebagaimana ungkapan Jelek itu pasti dan cantik itu relative. Itulah ungkapan yang sering kita dengar saat tengah membicarakan foto teman kita. Nah, buah kamu yang pengen terlihat cantik di foto nggak perlu bingung. Karena sekarang sudah ada banyak aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mempercantik penampilan kamu difoto. Aplikasi apakah itu? Yuk di simak artikelnya.

Apa itu Youcam Perfect?

Youcam perfect

Pengembang aplikasi datang dari Cyberlink, di mana ia mencoba mengembangkan versi terbarunya, yaitu aplikasi edit foto untuk hp android yang keren, gratis dan juga terbaik, yakni Youcam Perfect.

Youcam Perfect merupakan aplikasi edit foto yang memiliki fitur menarik yang mampu menambahkan foto kamu menjadi semakin indah. Memberikan berbagai macam sentuhan efek, dan hal lain yang tak kalah hebatnya.

Baca juga Camera 360 Ultimate: Aplikasi Penyulap Wajah

Kehadiran aplikasi ini tak kalah hebat dengan aplikasi lain, seperti Google Camera, Retrica, dan lain-lain. Akan tetapi, aplikasi Youcam Perfect ini mampu meningkatkan kualitas hasil gambar ataupun foto selfie yang kamu edit.

Fitur yang dimiliki

Ada banyak fitur yang ditawarkan oleh aplikasi Youcam Perfect Camera360 sebagai editor foto selfie dalam android yang kamu gunakan, misalnya seperti:

  1. Terdapat banyak efek, yang dapat kamu gunakan dalam memperindah wajah dan foto selfie kamu.
  2. Kamu dapat memilih dari 6 tingkat kecantikan sampai ke hal yang bersifat glamor. Tentu semuanya bisa kamu gunakan sesuai dengan keinginan kamu. Silakan nilai sendiri, mana yang merupakan tampilan cantikmu.
  3. Dapat menambahkan blush yang berfungsi untuk mengungkapkan wajah tampak lebih jelas, bahkan tanpa make up.
  4. Dapat membuat wajah oval simetris, hanya dengan beberapa sentuhan. Ini bisa jadi pilihan yang baik jika kamu ingin melihat bagaimana wajah kamu jika tirus.
  5. Kamu dapat menonjolkan mata ataupun membesarkan mata.
  6. Selalu temukan dan jelajahi fasion, make up dan gaya terbaru yang ditawarkan.
  7. Real time efek yang mampu mempercantik wajah.
  8. Melakukan pendeteksisan multi-face hanya dengan menyentuh gambar ataupun foto.

Jika kamu ingin memiliki aplikasi ini, kamu dapat download aplikasi melalui link ini: Link Download

Hal yang dapat kamu lakukan dengan Youcam Perfect

Dengan Youcam Perfect ini, kamu dapat mengedit mata, warna kulit, filterisasi, membentuk wajah, mengurangi kerutan, dan lain sebagainya. Sehingga aplikasi edit foto ini sangat cocok untuk kamu dalam mempercantik foto selfie yang kamu miliki.

Ibarat aplikasi ini, adalah make over wajah yang sangat ampuh dan keren dalam dunia perfilman. Sehingga banyak yang menggunakan youcam Perfect.