√ Pendiri Google: Sejarah, Perkembangan, Produk dan Profil Perusahaan

Pendiri Google – Di era milenial ini, mesin pencari bernama Google sudah sangat akrab di telinga setiap insan online. Hampir setiap saat kita semua mencari jawaban untuk pertanyaan yang kita punya ke tokoh paling bersahabat yang dijuluki mbah google ini.

Dibalik segala kepintarannya menjawab segala tanya kita, sebenarnya siapa sih yang telah melahirkan bocah cerdas ini? Yuk kita cari tahu riwayat brojolnya si mbah google yang telah menjadi doraemon nya hampir semua orang di jagad maya ini.

Lalu, siapa sih pendiri dari google? pendiri dari google ialah Larry Page dan Sergey Brin.

Frequently Asked Questions (FAQ)

1. Siapa pendiri google? Larry Page dan Sergey Brin.
2. Kapan google didirikan? 4 September 1998
3. Dimana google didirikan? Menlo Park, Calofornia, Amerika Serikat
4. Dimana kantor pusat Google? Mountain View, California

Biodata Pendiri Google

Google dilahirkan pada tahun 1995. Pendirinya adalah dua orang ilmuwan di bidang komputer dan matematika. Mereka pertama kali bertemu ketika sama-sama menempuh ilmu di University of Stanford di Amerika Serikat. Bagai pasangan sejoli, mereka adalah Larry Page dan Sergey Brin.

Yuk kita kenalan dulu dengan mereka satu persatu.

Pertama Larry Page

Pendiri Google Larry Page

Bernama lengkap Lawrence E Page, terlahir di Lansing, Michigan Amerika Serikat pada Senin, 26 Maret 1973. Lahir dari orang tua bernama Carl Vincent Page seorang profesor ilmu komputer yang bekerja di University of Michigan dan Gloria Page seorang ibu yang merangkap berkarir sebagai guru pemrograman komputer di universitas yang sama.

Larry menempuh pendidikan tinggi pertama di University of Michigan dan berhasil menggondol gelar Bachelor of Science di bidang komputer. Selanjutnya ia melanjutkan kuliah  dengan mengambil program master di University of Stanford.

Kedua Sergey Brin

Pendiri Google Sergey Brin

Lahir pada tahun 1973 di Moscow Rusia. Pada usia enam tahun mengikuti kedua orang tuanya pindah ke negara adidaya Amerika Serikat. Bermukim di negara bagian Maryland dengan menempuh pendidikan matematika dan ilmu komputer di University of Maryland.

Selanjutnya meneruskan program pendidikan dan berhasil menyaber gelar Ph.D di bidang ilmu komputer di university of Stanford.

Pria berdarah Rusia ini pun mulai mengenal Larry Page di universitas of Stanford, Ketika meraka bersama-sama membangun kamar di asrama dengan dilengkapi sebuah komputer kecil yang murah. Dari sanalah keakraban mereka di mulai.

Mereka berdua membicarakan sistem mengumpulan dan penggalian data secara massif. Kemudian meraka mulai menulis secara sistematis menjadikan tulisan mereka sebagai sebuah karya ilmiah yang masuk dalam sepuluh besar karya ilmiah yang paling banyak diakses di University of Stanford.

Profil Perusahaan Google

sejarah dan profil google

Google adalah buah petualangan ilmiah sekaligus pertemanan antara Larry page dan Sergey Brin yang dimulai pada tahun 1995. Namun secara legal baru pada tahun 1998 lah berdiri dengan nama Google itu sendiri.

Perusahaan besar yang memiliki banyak anak perusahaan itu ternyata telah banyak mengakuisisi banyak perusahaan-perusahaan lain dan pada akhirnya menjadi semacam “good father” untuk beberapa anak cabang lainnya.

Dengan slogan tidak resminya yaitu “don’t be evil” ternyata memiliki misi utama yaitu “dapat berguna dan diakses oleh semua orang dan dapat mengumpulkan semua informasi di dunia” perusahaan multinasional Amerika Serikat ini berkantor pusat di Mountain View, negara bagian California.

Hingga pada tahun 2013 karyawan di Google telah mencapai angka 53.891 orang dengan total pendapatan sebesar US$ 50.18 milliar.

Dengan wilayah cakupan a whole universe, anda tidak perlu ragu untuk bertanya ke google selama ada jaringan internet, dimanapun anda berada silahkan manfaatkan informasi yang didapat dari si mbah ini.

People behind the scene nya Google

Selain yang telah kita bahas siapa saja pendiri google yaitu Larry Page dan Sergey Brin, ada beberapa nama besar lain yang berperan aktif menopang berdirinya google hingga saat ini.

Erik E Schmidt

Pimpinan eksekutif. Sarjana lulusan teknik elektro dari Princeton University yang kemudian meraih gelar master dan Ph.D ilmu komputer dari California University Berkeley ini sukses melejitkan produk google dan meningkatkan infrastruktur sambil tetap mempertahankan budaya inovasi yang kuat.

David C Drummond

Wakil President senior, Direktur bidang pengembangan koorporate dan hukum. Jebolan Santa Clara University dalam ilmu sejarah dan kemudian mengambil J.D ( doctor bidang hukum ) di Stanford Law School ini sukses memimpin tim global google dalam hal hukum, kebijakan publik, komunikasi, pengembangan akuisisi perusahaan lain dan operasi kualitas produk.

Patrick Pichette

Wakil President senior dan direktur bidang keuangan. Pakar di bidang keuangan ini adalah sarjana lulusan University of Quebec Canada pada bidang ilmu administrasi bisnis yang melanjutkan ilmu meraih gelar magister pada bidang ilmu filosofi, politik dan ekonomi pada Oxford University.

Pria berkebangsaan Kanada ini bergabung dengan Google pada tahun 2001 pada bidang operasional keuangan dan mangemen di sektor telekomunikasi.

Sejarah Gooogle dan awal mula berdirinya

Pada tahun 1995 ketika pertama kali terjalin pertemanan antara Larry Page dan Sergey Brin di kampus Stanford University, mereka mulai mendiskusikan sebuah mesin pencari lewat internet yang kemudian diberi nama “BackRub”.

Istilah BackRub sendiri berasal dari istilah yang terdapat dalam ilmu algoritma yang membuat peringkat berdasarkan seberapa banyak back link pada sebuah landpage website. Mesin pencari ini dikerjakan pada server Stanford University untuk kemudian didaftarkan sebagai Google.com pada tanggal 15 September 1997.

Perkembangan Google dari masa ke masa

Perkembangan Google dari masa ke masa
intoday.in

Tahun 1995

Pertama kalinya tercetus gagasan untuk mendirikan sebuah mesin pencari yang dibidani oleh duo ilmuwan komputer yaitu Larry Page dan Sergey Brin di Standford University

Tahun 1996

Didirikannya “BackRub” yaitu semacam mesin pencari amatir yang masih mengandalkan server di Stanford University semasa keduanya kuliah di universitas ini.

Tahun 1997

Tepatnya tanggal 15 September 1997, didaftarkanlah Google.com sebagai bentuk professional dari BackRub yang telah berjalan selama setahun di Stanford University.

Tahun 1998

Pertama kalinya diterbitkan buletin bulanan bernama “ Google Friends Newsletter” yang berisikan tentang perusahaan ini serta wujud usaha mempromosikannya ke khalayak umum.

Pertengahan tahun ini, seorang insinyur elektrik kelahiran Jerman bernama Andy Bechtolstein dengan beraninya mengambil resiko mengeluarkan cek sebesar US$ 100.000 setelah mengamati demo singkat dari Google.com untuk investasi pada Google Inc.

Google Inc sendiri baru secara resmi dididrikan pada tanggal 4 September 1998 sebagai sebuah perusahaan privat yang berkantor di garasi mobil kecil milik temannya di Menlo Park, California.

Tahun 1999

Google Inc pindah ke kantor yang lebih leluasa di Palo Alto dengan memperkerjakan 8 orang karyawan. Sementara itu duo Larry Page dan Sergey Brin tetap fokus kuliah di Stanford University hingga lulus.

Tahun 2002

Ternyata di tengah kesibukannya sebagai mahasiswa, baik Larry dan Sergey tidak pernah berhenti untuk memajukan google ke puncak sukses, mereka mencoba membuat suatu bentuk penghasilan dengan membangun  usaha layanan “ppc” singkatan dari “pay per click” yang kelak kemudian hari lebih dikenal dengan Google AdWords.

Selanjutnya Larry dan Sergey mencoba menemui pihak Yahoo untuk mengajukan suntikan dana untuk perkembangan Google. Namun ditolak pihak Yahoo yang ternyata tengan berusaha menjadi kompetitor Google itu sendiri.

Tahun 2003

Diluncurkan sebuah produk baru yang diberi nama Google AdSense. Keberhasilan ini dimulai dengan diakuisisinya perusahaan lain yaitu Pyra Labs. Selain itu di tahun ini dikembangkan sebuah produk baru yaitu Google Grants, produk layanan dari Google AdSense yang bertujuan non-profit.

Tahun 2004

Dengan semakin berkembangnya Google, jumlah karyawanpun ikut bertambah. Untuk menyediakan fasilitas yang nyaman maka kantor pusatpun berpindah tempat yang sekarang dinamai The Googleplex, bertempat di New York, Manhattan.

Di tahun ini pula layanan email yang diberi nama Gmail pun diluncurkan setelah sebelumnya mengakuisisi perusahaan Picasa.

Kemudian di akhir tahun 2004 ini Google.org resmi dibentuk dengan tujuan mengubah dunia dengan teknologi.

Tahun 2005

Aplikasi untuk telepon selulerpun diperkenalkan dengan nama Google maps.

Tahun 2006

Google Calendar dan Google finance dirilis. You tube pun diakuisisi pada tahun ini pula.

Tahun 2007

Tahun yang dikenal dengan sebutan Streetview dan penciptaan Android dimana Google sangat berperan aktif dalam hal ini.

Tahun 2008

Kelahiran Goolge Chrome yang mana saat ini tengah saya nikmati layanannya untuk sekedar mencari inspirasi dalam berkarya.

Tahun 2009

Dirilisnya Google voice. Layanan ini sangat bermanfaat disaat kita lagi enggan menulis dan hanya ingin mengucapkan kata-kata secara verbal saja.

Tahun 2010

Google mulai mengembangkan sayap dengan program jaringan broadband high speed. Di lain pihak Google pun mempublikasikan informasi penghapusan konten dengan transparansi sebagai tujuan serta mulai melirik proyek investasi pada penggunaan energi kekinian.

Tahun 2011 dan 2012

Peluncuran perdana Google + dan Google drive.

Tahun 2015

Google mengambil keputusan dengan mereorganisasi beberapa anak perusahaan dibawah sebuah konglomerasi raksasa bernama Alphabet Inc. Dimana Google tetap menaungi semua kegiatan dan operasionalnya.

Kantor Google ada di seluruh dunia

Kantor Google ada di seluruh dunia

Google sebagai perusahaan besar tentunya memiliki kantor di hampir seluruh dunia. Sebut saja di Amerika Serikat sendiri ada beberapa buah kantor yaitu di Mountain View, California, Cambridge, Massachusetts, Washington DC.

Selain itu di negara-negara lain seperti di benua Eropa yaitu Pence, London, Stockholm, Swedia, dan di Zurich, Swiss.

Untk wilayah Asia, Google berkantor di Beijing, China, Kuala lumpur, Malaysia, Jakarta tepatnya di Senayan, Indonesia dan Tokyo, Jepang.

Di wilayah Timur Tengah terdapat kantor Google yang tidak kalah keren yang terletak di Haifa, sebuah kota  indah dengan layout nya costal dan nautical yang membuat betah para karyawan berlama-lama bahkan untuk lembur sekalipun.

Produk dan Fitur Milik Google

Produk dan Fitur Milik Google

Ada banyak fitur dan layanan yang ditawarkan Google untuk masyarakat luas pengguna internet. Kita lihat satu persatu secara singkat.

  1. Inbox by Gmail. Bertujuan mengorganisir persuratan dan alat komunikasi lewat fiturnya seperti inbox, draft, dan lain sebagainya untuk para pengguna Gmail.
  2. You tube. Tempat berbagi video, gambar, atau cerita bahkan untuk cari duit sekalipun bisa.
  3. Google Drive. Semacam folder untuk menyimpan segala bentuk dokumen, gambar, slide dan lainnya. Penyimpanan ini dapat dipisah-pisahkan berdasarkan kepentingan seperti Google docs, Google forms, Google Sheets, Google Calendar dan Google slides.
  4. Google +. Ini yang disebut media sosialnya Google, karena disinilah terhubungnya orang-orang yang memiliki ketertarikan yang sama. Mereka dapat berkomunikasi satu sama lain dan berbagi informasi, gambar dan video.
  5. Google hangouts. Sebagai layanan untuk pengguna Gmail dalam berchatting ria.
  6. Google Chrome. Ini yang jadi andalan saya dalam mencari informasi. Salah satunya ketika menulis ini. Iya ini, yang lagi anda baca ini.
  7. Google maps. Layanan dan fitur dalam berkendara, cocok untuk diaplikasikan di telepon genggam, terutama dalam mencari alamat ( bukan alamat palsu nya Ayu Ting Ting ya gaesss)
  8. Google photos
  9. Google Plays. Fitur untuk tujuan entertain seperti play books, play movies, play music dan play newsstand
  10. Android OS
  11. Scanner accessibility . Produk untuk menginspirasi para kreator android agar dapat memaksimalkan peluang dan aplikasi yang dapat mereka ciptakan.
  12. Google classroom. Sangat cocok untuk proses pembelajaran di kelas, interaksi antar guru dan murid menjadi aktif .
  13. Cloud search
  14. Contact preview. Bertujuan untuk mensortir setiap kontak di akun Gmail lewat media laptop, komputer dan telepon genggam
  15. Google group
  16. Google sites
  17. Hangout meets. Mirip-mirip Google hangouts nih
  18. Walky talky

Jadi demikianlah sekilas tentang siapa pendiri Google itu. Ada pepatah tak kenal maka tak sayang. Yuk kita kenalan lebih dekat lagi dengan Google biar tambah sayang.

Apakah artikel ini membantu?

Terima kasih telah memberi tahu kami!
PERHATIAN
Jika ingin mengcopy-paste referensi dari Jurnalponsel.com, pastikan untuk menambahkan sumber rujukan di daftar pustaka dengan format berikut:
Litalia. (). √ Pendiri Google: Sejarah, Perkembangan, Produk dan Profil Perusahaan. Diakses pada , dari https://www.jurnalponsel.com/pendiri-google/

1 comments on “√ Pendiri Google: Sejarah, Perkembangan, Produk dan Profil Perusahaan”

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.