15 Game Petualangan Rpg Android Terbaik Online Dan Offline, Seru Gratis Lagi

15 Game Petualangan Rpg Android Terbaik Online Dan Offline, Seru Gratis Lagi. Android merupakan salah satu sistem operasi pada smartphone yang telah digunakan di seluruh dunia. Hal ini disebabkan karena sangat mudah untuk mengakses aplikasi yang telah disediakan. Misalnya untuk bermain game. Game RPG android merupakan game yang sampai saat ini masih tetap popular dan banyak diminati oleh pecinta games. Bandingkan dengan iOS?

Daftar Game Petualangan RPG Terbaik Gratis

Google Play Store telah menyediakan berbagai aplikasi dan game untuk android. Kita dapat memilih game yang kita sukai. Dan bahkan banyak game yang dapat kita mainkan secara gratis. Khusus untuk kalian yang meyukai game dengan genre petualangan, berikut 15 game petualangan RPG terbaik untuk Android yang dapat kita unduh secara GRATIS.

1. Legend of Chaos

game petualangan rpg Legend of Chaos

Game RPG petualangan pertama yang akan kita bahas adalah Legend of chaos. Dalam game RPG petualangan ini kita akan mendapatkan pengalaman tak terlupakan dengan merasakan pertempuran yang sangat hebat. Latar belakang yang digunakanpun cerita dongeng, seru kan?. Jadilah pahlawan untuk melawan keributan. Nah, untuk dapat memainkan legend of chaos kita cukup menyiapkan ruang sebesar 3,8M dengan android versi 2.2.

Fitur Menarik Game Legend of Chaos

Legend of chaos menyuguhkan banyak fitur-fitur keren yang membuat kita tercengang, diantaranya:

  • Efek dan gambar 3D yang memukau terutama pada karakter tokoh dan lingkungan dunia yang dibuat. Terlihat begitu nyata.
  • Misi yang bervariasi dengan jumlah yang tidak terbatas, kamu bisa melakukan perang secara langsung atau terus melakukan petualangan saja.
  • Terdapat banyak hewan peliharaan dan skill menarik, dan cara menguasai bermainnyapun relative mudah. hewan piaraaan bisa menjadi hewan yang membatu petualangan kamu. Ia akan semaki kuat seiring perjalanan kamu.

Download Game Legend of Chaos

2. Demon Hunter

 

game petualangan rpg Demon Hunter

Game petualangn RPG selanjutnya adalah Demon hunter. Demon Hunter merupakan game android dengan aksi petualangan 3D RPG. Kita akan diajak berburu menjelajahi dunia untuk mencari kebenaran dibalik misteri yang tersembunyi. Ukuran aplikasi game inipun hanya sebesar 20 MB dan dapat kita mainkan pada android versi 2.2. ke atas.

Fitur Menarik Game Demon Hunter

Banyak fitur menarik yang ditawarkan Demon Hunter, diantaranya:

  • Menyuguhkan efek gambar 3D yang keren,
  • Sistem pertempuran dalam game petualangan RPG yang satu ini pun sangat unik, dimana kita bisa memainkan banyak sekali senjata yang bervariasi.
  • Suara music yang menjado latar dalam game, terdengar sangat original dan mengaggumkan,
  • Kita akan disuguhi dengan magnificent adegan yang mencengangkan.

Oh ya, Series game Demon Hunter sampai ada 3. Jadi di play store ada Demon Hunter 2 dan 3 juga.

Download Game Demon Hunter

3. Summoner War

game petualangan rpg Summoners War

Summoner War: Sky Arena merupakan game MMORPG yang dihasilkan oleh Com2US, Korea Selatan. Game ini di setting layaknya dunia fiksi dimana terdapat summoner dengan karakter jahat dan baik yang saling bersaing demi mendapatkan control. Keren banget kan? Selain itu kita juga harus mengumpulkan monster dan manusia untuk melakukan peperangan. Nah, untuk dapat memainkan Summoner War kita cukup menyiapkan ruang sebesar 12MB dengan android versi 2.3.

Fitur Menarik Game Summoner War

Fitur yang disuguhkan Summoner War pun sangat memukau. Diantaranya:

  • Game memiliki tampilan Full 3D ditambah dengan city building dan summon monster.
  • Selain menggunakan mode pertaringan PVP mode, kita juga bisa memainkan pertarungan yang ekstensif.
  • Yang paling menarik adalah fitur rune seperti fitur pada game RPG PC, mode guilt battle, boss raid, dan secret dungeon, dan yang tak kalah menarik banyak variasi elemen monsternya lho.

Download Game Summoner War

4. Slingshot Braves

game petualangan rpg Slingshot Braves

Game petualangan RPG untuk android yang bisa kamu mainkan secara gratis selanjutnya adalah Slingshot Braves. Dalam game ini, kita akan berfantasi menjadi seorang petualang legendaries yang bertempur dengan musuh untuk menuju Menara Kembar. Penasaran kan? Untuk itu segera siapkan ruang sebesar 48MB dengan android versi 4.0.

Fitur Menarik Game Slingshot Braves

Fitur yang ditawarkan Slingshot Braves sangat berfariatif. Diantaranya:

  • Kita akan melakukan pertempuran bergaya 3D, tampilan akan semakin memaukau bila kita melihat dunia yang dilalui selama petualangan. Tampilannya pun dapat diputar secara vertical dan horizontal.
  • Selain itu Slingshot Braves telah dilengkapi dengan fitur Peron Versus Player atau PVP, dan gerakan pemainnya merupakan gerakan terlontar. Ayo buruan mainkan game ini dengan teman anda secara real time. Artinya game ini, jenis game yang bisa dimainkan secara online

Download Game Slingshot Braves

5. Dungeon Hunter 5

game petualangan rpg Dungeon Hunter 5

Dungeon Hunter 5 merupakan hasil pengembangan dari Dungeon Hunter 4 yang lebih dulu sukses di tahun sebelumya. Tentu sebelumnya telah ada versi yang mendahului hingga sampai versi ke 5. Ini membuktikan bahwa game memiliki tingkat kesuksesan yang luar biasa.

Dalam game ini kita akan berjuang bersama dengan jutaan Bounty Hunters untuk memerangi kegelapan di seluruh dunia. Seru kan?. Selain itu kita juga harus menyelesaikan kurang lebih 70 misi dalam setiap harinya. Ayo , siapa sih yang tidak penasaran dengan game keren yang satu ini. Namun, sayangnya ukuran game satu ini cukup fantastis yaitu mencapai 1,4GB.

Fitur Menarik Game Dungeon Hunter 5

Fitur game yang ditawarkan Dungeon Hunter 5 sangat menarik. Terutama pada:

  • Penggunaan musik dan efek suara yang keren, yang dibuat secara orisinil sebagai soudtrack dalam game.
  • Terdapat event setiap minggu yang menarik berhadiah skill dan senjata unik, sehingga kita bisa mengupgrade game menjadi lebih baik.
  • Selain itu kita juga dapat melakukan simulasi pertahanan dengan melawan diri sendiri di tahap paling akhir.

Oh ya, game ini juga tersedia untuk iOS. Jadi bisa dipastikan game ini punya kualitas yang baik.

Download Game Dungeon Hunter 5

6. Kritika: The White Knights

game petualangan rpg Kritika The White Knights

Game petualangan RPG selanjutnya adalah The White Knight. The White Knights akan menguji skill EX kita. Game ini merupakan game action RPG paling seru. Kita akan diajak menemukan para pemenang seperti Demon Blade, Crimson Assassin, Dark Valkyrie, Berserker, Cat Acrobat, dan Shadow Mage.

Fitur Menarik Game The White Knights

The White Knight menyediakan banyak fitur, diantaranya:

  • Konsep 3D yang menakjubkan yang bakal menemani perjalanan petualangan kita. Visual grafis juga terlihat sangat sempurna.
  • Penempatan tombol dan sistem panel dalam sistem juga disusun dengan cara yang tepat, memudahkan kita untuk bermain.
  • Selain itu kita juga dapat memilih champion sebagai lambang atau status, dan bergabung dengan sebuah guild agar cepat naik level.

Bagi pengguna iOS, game yang satu ini juga tersedia di Appstore.

Download Game The White Knights

7. Fantasy Warlord

game petualangan rpg Fantasy Warlord

Game petualang RPG yang wajib kita coba selanjutnya adalah Fantasy Warlord. Fantasy Warlord mengajak kita menemukan 4 guardian tangguh dan membuat aliansi untuk melawan Word Boss. Selain itu kita juga akan bertarung dengan petarung lainnya di seluruh dunia pada Global PvP secara real time. Game ini masuk sebagai game RPG online.

Fitur Terbaik Game Fantasy Warlord

Banyak fitur keren yang disuguhkan Fantasy Warlord, diantaranya:

  • Sstem PVP yang simple, kamu hanya perlu masuk dalam mode itu, dan langsung menantang pemain lain. Lalu bertarung dan bertarung.
  • terdapat reward untuk player yang mendapat ranking tertinggi, dan kita dapat mengumpulkan ratusan kartu guardian yang unik.

Download Game Fantasy Warlord

8. Deck Heroes

game petualangan rpg Deck Heroes

Game RPG petualangan selanjutnya adalah Deck Heroes. Deck Heroes mengajak kita membuat benteng sebagai pelindung satwa dan para pahlawan heroes untuk menyelamatkan kerajaan yang sedang terancam. Kemudian kita akan mengumpulkan ratusan kartu, dan di setiap dek kartu mempunyai keunikan dan keistimewaan yang keren. Seru kan?

Fitur Terbaik Game Deck Heroes

Fitur game yang ditawarkan Deck Heroes juga keren banget lho. Terutama pada:

  • Grafis HD yang spektakuler, dengan kualitas tinggi yang diterapkan pada karakter para tokoh, juga pada dunia atau area petualanga.
  • Selain itu kita akan tersesat dalam pertempuran yang mendebarkan, dan kita akan di ajak untuk menyelidiki dunia yang megah dan misterius.
  • Ada banyak musuh yang harus kamu kalahkan, semuanya memiliki kemampuan yang unik.

Download game Deck Heroes

9. Order and Chaos 2

game petualangan rpg Order and Chaos 2

Game petualangan RPG selanjutnya adalah Oeder and Chaos 2. Game yang diproduksi oleh Gameloft ini menggunakan system MMORPG.  Meski demikian, bukan berarti kamu tidak akan melakukan petualangan. petualangan kamu bahkan tak kalah seru dengan pertempuran yang akan kamu lakukan.

Order and Chaos 2 menggunakan setting seperti pada zaman dewa dengan mengangkat 5 ras. Penasaran kan? Selain itu game ini juga menyuguhkan quest-quest yang jumlahnya mencapai 1000. Sayangnya,  untuk dapat memainkan game ini kita harus menyiapkan kapasitas ruang yang cukup besar yaitu sebesar 1,7GB.

Fitur Menarik Game Order and Chaos 2

Banyak banget lho fitur-fitur keren dalam game ini. Diantaranya:

  • Wilayah penjelajahan yang luas, seolah-olah tidak akan habis kamu telusuri.
  • Banyak pilihan eksistensi dengan grafik yang unggul, sudah pasti game ini di dukung dengan grafis yang hebat. Gameloft tak perlu lagi diragukan kemampuanya membuat game dengan grafis terbaik.
  • Jumlah quest yang banyak, crafting dan upgrading peralatan, markas, dan platform game, yang menjamin kamu tak akan bosan melakukan petualangan dalam game ini.

Download Game Order and Chaos 2

10. Soul Craft – Action RPG

game petualangan rpg SoulCraft - Action RPG

Game petualangan yang wajib kita coba selanjutnya adalah Soul Craft. Soul Craft sering disebut sebagai salah satu RPG yang mengusung tema Diablo terbaik untuk platform mobile. Pihak yang bertentangan dalam game ini adalah angel dan demon. Penasaran banget kan? Nah, untuk dapat memainkan game ini kita cukup menyiapkan ruang sebesar 19,6MB. Dalam game ini, kamu akan melakukan petualangan sekaligus melakukan pertempuran di berbagai tempat.

Fitur Menarik Game Soul Craft

Soul Craft telah menyiapkan banyak fitur keren untuk kita para gamer lho. Diantaranya:

  • Terdapat banyak hack and slash dan dungeon, yang menjadikan permainan semakin seru.
  • Desain grafis yang besar dan mengagumkan, terutama pada beberapa tempat pertempuran.
  • Tempat pertempuran terlihat seperti nyata yaitu di Venesia, Roma, New York, Mesir, dan hambung.
  • Selain itu juga terdapat 5 mode permainan yang berbeda, dan banyak pertempuran yang menegangkan. Tunggu apalagi, buruan mainkan game ini.

Download Game Soul Craft

11. East Legend

game petualangan rpg East Legend

Game petualangan RPG selanjutnya adalah East Legend. Game keluaran Com2Us ini adalah salah satu game RPG petualangan terbaik yang wajib kita mainkan. Kita akan di ajak berpetualang untuk menemukan Halidoms legendaries. Script Kudus, Chalice, dan Eden adalah para tokoh yang akan kamu mainkan dan bergabung untuk menyelamatkan dunia. Penasaran kan?

Apalagi selama melakukan petualangan, kamu akan di hadang oleh banyak musuh. Kamu akan bertempur melawan mereka semua.

Fitur Menarik Game East Legend

Fitur yang ditawarkan East Legend keren banget lho. Diantaranya:

  • konsep 3D yang menakjubkan, terutama pada karakter tokoh dan lingkungan petualangan yang akan kamu lewati.
  • Terdapat system class untuk para heroes, sistem ini akan mengukur sejauh mana petualangan telah kamu lalui danseberapa jauh.
  • Rasanya tak lengkap game RPG tanpa mode PVP, yang bisa kamu gunakan untuk battle.
  • Hack and slash yang mudah dipahami, dan masih banyak lagi yang sayang banget untuk kamu lewatkan.

Download Game East Legend

12. Rise of Darkness

game petualangan rpg Rise of Darkness

Game petualangan RPG yang wajib kita coba selanjutnya adalah Rise of Darkness. Rise of Darkness menceritakan bahwa sejak invasi Underworld Demons dunia dalam kekacauan. Dan untuk menciptakan perdamaian kita harus menemukan Kristal darah yang bersegel kekuatan iblis kuno. Seru banget kan?

Jadi dalam game ini, kamu akan berperan sebagai pahlawan. Kamu akan mengarungi tempat-demi tempat untuk menyelesaikan misi kamu. Tapi tenang, kamu tak sendirian, kamu akan ditemani beberapa karakter lain. Pastikan kamu berhasil menyelesaikan misi untuk jadi pahlawan terbaik.

Fitur Menarik Game Rise of Darkness

Rise of Darknes juga menyediakan banyak fitur-fitur keren, diantaranya:

  • Menggunakan mesin unity 3D yang mampu menenggelamkan pemain dalam dunia visual yang menakjubkan.
  • Kontrol panen untuk memainkan game serta navigasinya dibuat dengan sangat tepat. Tempatnya diletakkan pada tempat yang pas. Sehingga memudahkan kamu untuk mengontol permainan.

Download Game Rise of Darkness

13. Blood and Blade

game petualangan rpg Blood and Blade

Game petualangan RPG keren selanjutnya adalah Blood and Blade. Blood and Blade bercerita tentang seorang bajak laut dengan para monster laut. Selain bergenre RPG game ini juga mengusung genre Arcade. Nah, untuk kamu yang penasaran banget dengan game ini cukup menyiapkan ruang sebesar 48MB dengan android versi 2.3. Gampang banget kan?

Jadi bagi kamu yang punya impian sejak kecil untuk menjadi bajak laut, mengarungi ganasnya lautan. Sangat tepat sekali bila kamu mencoba memainkan game ini. Sensasi pertempuran di tengah laut, melawan para moster bajak laut, tentu berbeda dengan pertempuran di daratan.

Fitur Menarik Game Blood and Blade

Banyak banget fitur-fitur keren yang dapat kita nikmati dalam game ini. Diantaranya:

  • Kita akan diajak untuk mengexplore Pirate Caves dan perampokan harta karun, mengungkap misteri epic dan conquer laut, menjelajahi dunia PIRATE dan TREASURE menggunakan aksi arcade klasik, dan kita juga dapat memilih sendri karakter dan berlayar untuk petualanganmu seumur hidup.
  • Desain grafis dalam dunia laut yang dibuat dalam game juga sangat mengagumkan. Membuat kita tertantang untuk terus memainkanya, so ayo buruan mainkan game Petualangan Rpg ini, dan jangan samapi ketinggalan.
  • Apalagi, tata letak tombol dan navigasi game yang sangat nyaman dan mendukung kita mainkan.

Download Game Blood and Blade

14. Hunter- Tho San Khong Gian

game petualangan rpg Hunter - Thợ Săn Không Gian

Hunter- Tho San Khong Gian akan mengajak kita bertempur  24 jam non stop. Sangat seru kan? Selain itu Hunter- Tho San Khong Gian kini telah hadir dalam versi 6.00 yang membuat kita tidak rela melepaskan smartphone. Tunggu apa lagi, segera siapkan ruang  48MB dengan android versi 2.2. untuk dapat memainkan game ini.

Jadi kalau dilihat dari gameplaynya, sepertinya game petualangan RPG yang satu ini hanya mengajak kita bertempur, bertempur dan bertempur. Nah, petualangan yang kita lakukan adalah petualangan di dalam pertempuran. Kita akan menambah level kekuatan kita juga lewat pertempuran.

Fitur Game Hunter- Tho San Khong Gian

Benyak fitur yang ditawarkan dalam game ini, diantaranya:

  • Kita dapat membuat karakter yang indah, melakukan perlawanan setiap hari tanpa henti. Karakter kita buat selama pertempuran.
  • Selain itu pengalaman bermain game Petualangan Rpg ini secara halus untuk kamu yang sedang offline juga tidak mau ketinggalan lho.
  • Desain grafis dan navigasi dalam game ini juga bisa dibilang tepat, meski bukan yang terbaik.

Download game Hunter- Tho San Khong Gian

15. Crasher

game petualangan rpg Crasher

Game petualangan RPG yang keren terakhir dalam daftar ini yang wajib kamu coba adalah Crasher. Crasher merupakan game RPG petualangan yang dikembangkan oleh 4399enGame, pengembang asal Korea. Game Petualangan Rpg ini awalnya hanya ada dalam versi korea, tapi karena banyaknya peminat, akhirnya game ini sekarang telah berhasil dikembangkan dan dapat dimainkan di seluruh dunia. Dalam game ini kita akan disuguhi 17 peta yang membuat penasaran dan semakin menantang. Seru banget kan?

Artikel Terkait : 13 Game RPG Online Android Terbaik Yang Harus kamu Coba

Game Petualangan Rpg ini akan mengajak kamu melakukan petualangan ke berbagai tempat yang menarik. Terutama karena desain tempat yang terlihat begitu hebat. Meski semuanya adalah tempat yang tidak nyata ada di dunia.

Fitur menarik Game Crasher

Crasher juga telah menyediakan banyak banget fitur keren untuk kita lho. Diantaranya:

  • Exchange atau fitur transaksi yang digunakan untuk mendapatkan sejumlah poin. Lalu ada goddess merupakan dewi yang akan membantu kita dalam pertarungan, dan treasure adalah benda-benda yang dapat kita gunakan untuk memperkuat diri, serat Forge dapat kita gunakan untuk mengupgrade senjata. Semuanya di kemas dengan tata aturan yang menyenangkan dan unik.
  • Grafis dalam game menjadi salah satu yang unik. Tepat untuk menemani petualangan kita.

Download game Crasher

Kesimpulan

Nah, demikian pembahasan mengenai 15 game petualangan RPG untuk android yang dapat kita unduh secara gratis. Beberapa game bisa kamu mainkan secara online, beberap juga offline. Secara pribadi saya menyukai Rise of Darkness. Saya ingin menjadi pahlawan, dan saya ingin menjadi cahaya di kegelapan. Tapi apapun pilihan kamu, mari kita lakukan petualangan bersama dalam dunia virtual.

Apakah artikel ini membantu?

Terima kasih telah memberi tahu kami!
PERHATIAN
Jika ingin mengcopy-paste referensi dari Jurnalponsel.com, pastikan untuk menambahkan sumber rujukan di daftar pustaka dengan format berikut:
Litalia. (). 15 Game Petualangan Rpg Android Terbaik Online Dan Offline, Seru Gratis Lagi. Diakses pada , dari https://www.jurnalponsel.com/game-petualangan-rpg/

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.