25 Game Android Terlaris di Dunia, Kamu Sudah Coba Belum?

25 Game Android Terlaris di Dunia, Kamu Sudah Coba Belum?, Ada berbagai game baik online maupun offline yang ditawarkan bagi pengguna android. mulai dari game puzzle, survival, petualangan hingga pertempuran. Lebih asyiknya lagi game-game yang ditawarkan secara cuma-cuma untuk pengguna android yang dapat diunduh di Google Play Store. Meski gratis game-game tersebut akan membuatmu terlepas dari rasa bosan. Karena game-game android sangat menantang dang menarik.

Game-game android yang ditawarkanpun beragam asal, jenis dan cara bermainnya. Jenisnya pun beragam. Ada yang cocok untuk semua kalangan tapi juga ada yang khusus untuk dewasa. Tapi tentu saja tidak semua game di android bisa menjadi game terlaris dan pupuler.

25 Game Terlaris Untuk Android di Dunia

Nah, dari ratusan bahkan ribuan game android yang ada di Play Store, game mana saja yang sudah kamu coba? Apakah 25 game terlaris di dunia sudah kamu coba? Ratusan juta pengguna android lain sudah mencobanya, lho. Jangan sampai kamu ketinggalan.

1. Candy Crush Saga

game terlaris di dunia 1

Game terlaris ini sangat populer di kalangan para pengguna android. Selain dengan desan grafis yang mengagumkan dan efek 3D yang membuatmu betah berlama-lama bermain Candy Crush Saga kamu juga akan merasa tertantang karena harus memutuskan banyak hal untuk bermain dengan sangat-sangat cepat.

Dijamin kamu juga tidak akan bosan bermain Candy Crush Saga karena hadirnya karakter-karakter yang unik juga permainan ini telah diunduh oleh 500 juta pengguna dengan rating 4,4 dari 5 bintang.

Download Game Candy Crush Saga

2. Pou

game terlaris di dunia 2

Pernah memainkan kamaguci? Permainan jaman dulu yang membuatmu serasa memiliki peliharaan bahkan adik yang harus diperhatikan. Kalau tidak, kamaguci milikmu akan mati. Game Pou mirip dengan permainan kamaguci. Bedanya, Pou berada di layar smartphone milikmu.

Tugasmu sama-sama mengurus seseorang bernama Pou berbentuk Pou. Mulai dari memberi makan, memberi pakaian, memandikan, hingga membersihkan kotoran. Cukup mudah tapi tidak akan membosankan. Karena game terlaris ini telah diunduh sebanyak 500 juta pengguna dengan rating 4,3 dari 5 bintang.

Download Game Pou

3. Clash of Clans

game terlaris di dunia 3

Permainan ini termasuk ke dalam game survival. Inti dari Clash of Clans kamu harus bertempur dengan clan lain. Sebelum bertempur agar tidak kalah di medan perang, kamu harus membangun clan milikmu, menyiapkan senjata untuk menyerang clan lain hingga membentuk pertahanan agar tidak kalah dari clan lain.

Yang paling keren dari Clash of Clans dibanding game lain adalah sistem multiplayernya yang membuatmu bisa berinteraksi dengan beberapa clan lain. Bahkan membentuk clan bersama. Game ini sangat populer di kalangan gamer dunia juga Indonesia. Terbukti game terlaris ini mendapatkan rating nyaris sempurna yaitu 4,6 dari 5 bintang dan telah diunduh lebih dari 100 juta kali.

Download Game Clash of Clans

4. Hay Day

game terlaris di dunia 4

Permainan ini hampir mirip dengan Harves Moon di konsol PlayStation. Kamu akan berperan sebagai orang desa yang akan berkebun dan berternak secara virtual. Ada berabagai tanaman yang bisa kamu tanam. Mulai dari wortel, tomat dan lainnya. Tugas kamu adalah menghias kebun agar tampak menarik.

Sebagai peternak sapi dan ayam kamu juga harus mengurus hewan ternakmu hingga bisa memanen telur, susu dan daging untuk dijual di pasar. Kabar mengejutkannya adalah game Hay Day telah diunduh sebanyak 100 juta kali dengan rating 4,5 dari 5 bintang.

Download Game Hay Day

5. Angry Birds Rio

game terlaris di dunia 5

Kamu pasti sudah tidak asing dengan kawanan para burung di Angry Birds Rio. Tak hanya filmnya yang populer, game android ini juga sangat populer. Cara memainkan ini bisa dibilang mudah tapi juga susah bagi pemula. Tugas kamua adalah membebaskan para angry birds yang diculik oleh para babi.

Caranya adalah dengan menarik ketapel yang sudah diberikan umpan. Permainan ini sangat cocok dimainkan oleh semua kalangan, dari anak-anak hingga tua. Tak mengherankan jika Agry Birds Rio telah diunduh dari play store lebih dari 100 juta pengguna dengan rating 4,4 dari 5 bintang.

Download Game Angry Birds Rio

6. 8 Ball Pool

Geme ini bisa dibilang game billiar terbaik dan terpopuler di dunia. 8 Ball Pool telah diunduh lebih dari 100 juta kali dengan rating 4,5 dari 5 bintang. Kamu bisa asyik dan seru-seruan dengan teman-teman kamu bermain billiar dengan menggunakan smartphone. Lebih serunya lagi, kamu harus pintar mengatur strategi untuk memenangkan game ini.

Download Game 8 Ball Pool

7. My Talking Tom

game terlaris di dunia 7

Apakah kamu penggemar kucing? Kalau iya, game ini wajib kamu mainkan. Terlebih bagi kamu yang suka kucing tapi tak boleh memeliharanya. Karena game terlaris ini akan menyuguhkan kucing bernama Tom yang menggemaskan. Kamu bisa seru-seruan bermain sebagai pemilik adopsi dari kucing.

Permainan dimulai dari memberi makan hingga menirukan suara kamu. Menarik, bukan? Lebih menariknya lagi game terlaris My Talking ini sudah diunduh sebanyak 100 juta kali dengan rating 4,5 dari 5 bintang.

Download Game My Talking Tom

8. Plants vs Zombies 2

game terlaris di dunia 8

Permainan ini tak hanya populer di game house yang bisa dimainkan di PC tapi juga di game android yang telah diunduh jutaan pengguna android di Play Store. Sama seperti saat bermain di PC, saat kamu bermain di android tugas yang kamu lakukan adalah mempertahankan rumah dengan bantuan para tanaman dengan berbagai senjatanya agar tidak dimasuki oleh para zombie.

Jangan lupa kumpulkan matahari yang berperan sebagai uang agar bisa membeli tanaman untuk menyerang para zombie. Kamu jangan sampai ketinggalan memainkan Plants vs Zombie 2. Karena untuk versi pertama saja game terlaris ini sudah diunduh lebih dari 100 juta pengguna. Mungkin kamu akan menjadi pengguna 100 juta satu yang mengunduh game ini. Juga rating yang diberikan untuk permainan ini cukup bagus yakni 4,4 bintang dari 5.

Download Game Plants vs Zombie 2

9. Real Racing 3

game terlaris di dunia 9

Game android ini termasuk ke dalam game balapan yang sayang untuk tidak dimainkan. Karena denga memainkan Real Racing 3, kamu seolah berada dalam balapan besar yang memacu adrenalin. Apalagi game ini jugka didukung oleh efek 3D yang sangat mengagumkan dan grafis yang keren banget.

Sehingga seperti namanya, Real Racing 3 akan membuatmu seolah berada pada balapan yang sesungguhnya. Segera kunjungi play store untuk memainkan Real Racing 3 dan nikmati game terlaris ini seperti 100 juta pengguna lain yang sudah mengunduhnya.

Download Game Real Racing 3

10. Farm Heroes Saga

game terlaris di dunia 10

Game ini menjadi sangat populer karena bisa membuat para penggunanya memiliki komunitas pertanian. Peran kamu saat memainkan game terlaris ini adalah menjaga pertanian yang kamu bangun seperti menghindari serangan musuh agar berjalan sebagaimana mestinya.

Desain grafis yang ditawarkan juga keren. Bahkan saking kerennya permainan ini sudah diunduh sebanyak lebih dari 100 juta dengan rating 4,4 dari 5 bintang.

Download Game Farm Heroes Saga

11. Shadow Fight 2

Bagi kamu penggemar game pertarungan wajib mencoba Shadow Fight 2. Pergerakan dari setiap aksi juga sangat lembut dan keren. Apalagi ada berbagai senjata untuk bertempur yang bisa kamu pilih. Sehingga membuat sranganmu semakin keren dan memperbesar peluangmu untuk menang.

Game android bertema laga ini cukup populer karena telah diunduh lebih dari 100 juta kali. Tapi bagi kamu yang masih berada di bawah 17 tahun dilarang keras memainkan game android yang satu ini. Karena di dalam game terlaris ini ada action fight yang bisa membuatmu bergidik ngeri. Demi kenyamanan da keamananmu sendiri, cobalah game lain yang juga menarik.

Download Game Shadow Fight 2

12. Looney Tunes Dash

game terlaris di dunia 12

Pernahkah kamu merindukan masa-masa kecil dengan menonton kartun kesayangan? Salah satu kartun yang menemani masa kecilmu adalah para karakter-karakter yang ada di film Loney Tunes Dash. Mungkin hadirnya Bugs Bunny, Tweety, Road Runner, grandma dan karakter-karakter lain bisa mengobati kerinduanmu pada masa kecil melalui game android ini.

Dalam game android Looney Tunes Dash kamu akan melakukan berbagai petualangan. Dimulai dari melompat meluncur hingga menyerang musuh. Segera mainkan Looney Tunes Dash dan rasakan keseruan permainan ini seperti 50 juta pengguna yang telah memiliki game ini.

Download Game Loney Tunes Dash

13. Line Let’s Get Rich

game terlaris di dunia 13

Mungkin kamu pernah mendengar Modoo Marble yang pernah populer di kalangan game PC? Nah permainan tersebut adalah cikal bakal dari Line Let’s Get Rich yang diboyong oleh pihak Line untuk disiapkan bagi pengguna android. Permainan ini tidak akan membuatmu pusing dengan berbagai strategi yang harus kamu persiapkan untuk bermain. Line Let’s Get Rich termasuk permainan monopoli mudah dan menarik.

Karena permainan ini mirip mengusung konsep monopoli yang baru dan berbeda dari monopoli manual. Perbedaannya terletak pada peta, karakter dan dadu hingga kartu khusus yang disiapkan untukmu berpetualang. Kamu juga bisa mengajak temanmu ikut bermain dalam satu tim dan melawan tim lain. Bergabunglah dengan 50 juta pengguna lain yang telah memainkan Line Let’s Get Rich.

Download Game Line Let’s Get Rich

14. Clash of Kings

game terlaris di dunia 14

Game ini mengusung tema yang sama seperti Clash of Clans. Sama-sama bertarung dengan clan lain yang membuat kamu berinteraksi dengan pemain lain. Perbeadaannya terletak pada tambahan tugas pemain. Dalam Clash of Kings, kamu harus membuat dan menjaga tujuh kerasaan dunia fantasi sekaligus.

Dalam mempertahankan kerajaan kamu harus membentuk tentara dan istana yang kokoh agar tidak kalah dari serangan musuh. Sama halnya dengan Clash of Clans kamu juga bisa bekerja sama dengan pemain lain untuk membentuk clan. Meski mirip dengan Clash of Clans, game Clash of Kings telah diunduh oleh pengguna sebanyak 50 juta kali.

Download Game Clash of Kings

15. Cut the Rope: Time Travel

game terlaris di dunia 15

Game ini sangat cocok bagi kamu penggemar puzzle. Pada Cut the  Rope: Time Travel. Game ini sangat menarik dan menantang. Karena kemampuanmu dalam bermain puzzle akan benar-benar diuji untuk bisa melewati berbagai level yang ada. Jangan takut akan bosan.

Karena desain dari game terlaris ini sangat ceria. Segera unduh Cut the Rope: Time Travel di Play Store dan bergabung dengan 50 juta pengguna lain yang telah mengunduh game ini.

Download Game Cut the  Rope: Time Travel

16. Metal Slug Defense

game terlaris di dunia 16

Bagi kamu penggemar Metal Slug Defense yang dulu pernah kamu mainkan di PS, kini tak usah khawatir karena tidak bisa terlalu sering menyambagi rental play station. Karena game ini sudah tersedia di Play Store dan bisa kamu mainkan di Android. Game dengan konsep petualangan ini akan mengajakmu menyelesaikan berbagai misi khusus.

Jadi, kamu bisa mengenang kembali perasaan senang saat berpetualang seru di Metal Slug Defense hingga melalui 16 area atau level. Game terlaris android bertema strategi ini sudah diunduh sebanyak 10 juta oleh pengguna android.

Download Game Metal Slug Defense

17. Maleficent Free Fall

game terlaris di dunia 17

Bagi kamu penggemar dongeng live action Disney dan Angela Jolie pasti sudah tidak asing dengan sosok Maleficent seorang peri baik yang kemudian jahat dan kembali baik lagi karena cinta. Bagi kamu penggemar Maleficent, kamu bisa mencoba permainan Maleficent Free Fall.

Di game ini kamu akan disuguhkan permainan puzzle yang harus memasangkan tiga benda yang sama dalam satu baris atau kolom. Peran Maleficent pada game ini adalah ekspresi unik yang membuatmu terhibur dan terhindar dari rasa bosan. Segera mainkan game ini dan rasakan serunya seperti 10 juta pengguna lain.

Download Game Maleficent Free Fall

18. Critical Strike Online

game terlaris di dunia 18

Bagi kamu penggemar Counter Strike atau Point Blank diwajibkan mencoba permainan ini. Karena Critical Strike Online mengusung konsep yang sama seperti kedua permainan tersebut. Kamu akan diajak memasuki medan pertempuran dan menyelesaikan berbagai misi untuk lanjut pada level selanjutnya. Selain bermain sendiri, kamu juga bisa mengajak teman-temanmu untuk bergabung dan bermain bersama.

Sehingga kamu bisa menjadi pemimpin yang mengarahkan timmu dalam menyerang musuh. Oh ya, meski game ini dapat unduh secara gratis di Play Store, kamu tetap membutuhkan akses internet yang cepat untuk kelancaran permainan. Game terlaris ini cukup populer karena telah diunduh lebih dari 10 juta kali dengan rating 4,2 dari 5 bintang.

Download Game Critical Strike Online

19. Spongebob Dinner Dash

game terlaris di dunia 19

Bagi kamu penggemar kartun Spongebob, melewatkan game android Spongebob Dinner Dash adalah sesuatu yang merugikan. Karena di sini kamu seolah berperan sebagai Spongebob yang mengelola Krusty Crab. Sehingga kamu harus membantu Tuan Crab untuk memperbesar bisnis Tuan Crab.

Mulai dari melakukan upgrade pada Krusty Crab hingga mengumpulkan tip-tip dari pelanggan. Permainan ini merangkak menuju kepopuleran dengan unduhan sebanyak 10 juta pengguna dan rating 3,9 dari 5 bintang.

Download Game Spongebob Dinner Dash

20. Icon Pop Quiz

game terlaris di dunia 20

Game Android yang satu ini termasuk ke dalam game puzzle yang memintamu untuk menebak nama dan icon yang muncul pada layar. Cukup menarik dan menantang bagi pengetahuan kamu perihal icon-icon yang ada di dunia. Rasa penasaranmu juga akan muncul kalau kamu lupa pada nama suatu icon. Game terlaris ini telah diunduh oleh 5 juta pengguna dengan rating 4,5 dari 5 bintang.

Download Game Icon Pop Quiz

21. Death Rally

game terlaris di dunia 21

Game ini akan membawamu pada situasi pertempuran sambil berkendar di dalam mobil. Seperti dua ketegangan berada dalam satu waktu. Sangat menegangkan, bukan? Ditambah desain menarik yang disuguhkan oleh Death Rally tidak akan membuatmu bosan. Lebih penting lagi game ini bisa kamu dapatkan secara gratis di Play Store dan telah diunduh sebanyak 5 juta pengguna dengan rating 4,2 dari 5 bintang.

Download Game Death Rally

22. Naughty Kitties

game terlaris di dunia 22

Meski menggunakan kucing sebagai subjek pertempuran, game ini tak layak untuk dilewatkan. Pasalnya semua kucing yang tersedia di Naughty Kitties memiliki kekuatan yang berbeda-beda untuk menyerang lawan.

Kamu dijamin tidak akan bosan karena kamu bisa melakukan upgrade sebanyak mungkin untuk permainan yang lebih menantang dan menyenangkan. Apalagi game terlaris ini mendapatkan rating dari pengguna sebesar 4,2 dari 5 bintang dengan total unduhan sebanyak 1 juta.

Download Game Naughty Kitties

23. Air Combat Online: Team Match

Game ini akan menyuguhkan pertempuran yang berbeda dari game lain. Kamu akan diajak bertarung di atas pesawat tempur guna menghindari serangan dari musuh. Kontrol atas pesawat tempur sepenuhnya berada di tanganmu. Permainan akan semakin menarik karena kamu juga dibekali dengan senjata lengkap dan anti rudal untuk meghindari serangan.

Dengan memainkan Air Combat Online, ketangkasanmu akan benar-benar diuji. Segera miliki game ini dari play store yang telah diunduh lebih dari 1 juta kali dengan rating 4,3 dari 5 bintang.

Download Game Air Combat Online: Team Match

24. Farm Clan: The Adventure

game terlaris di dunia 24

Saat ini pertanian, peternakan dan perkebunan sangat jarang ditemui di perkotaan. Bagi kamu yang kangen suasana pertanian, peternakan dan perkebunan bisa mencoba Farm Clan: the Adventure. Dalam game ini kamu bisa berani dan berkebun secara virtual.

Lebih menariknya lagi dari game ini kamu bisa mengajak teman-temanmu untuk bergabung dan bekerja sama dalam membuat pertanian, peternakan juga perkebunan semakin besar. Mari bergabung dengan 1 juta pengguna lain.

Download Game Farm Clan: the Adventure

25. Ragnarok Valkyrie Uprising

game terlaris di dunia 25

Game terlaris ini pernah meledak pada tahun 2005 dalam permainan personal compuet. Sehingga tidak mengherankan jika ada Ragnarok Valkyrie Uprising versi android. Karena permainan ini sangat menyenangkan dengan tampilan 2D yang hampir mirip dengan tampilan pada PC.

Permainan akan semakin menarik karena kamu bisa berhubungan langsung dengan pemain lain yang sedang bermain Ragnarok Valkyrie Uprising. Dengan rating 3,9 dari 5 bintang, game ini telah diunduh lebih dari 1 ribu kali.

Download Game Ragnarok Valkyrie Uprising

Akhir Kata

Nah dari 25 game terlaris buat android di atas, kamu sudah coba belum? Rugi lho bagi gamer seperti kamu kalau belum mencobanya. Karena game tersebut gratis dan bisa diunduh di Google Play Store. Yang pasti dapat mengusir rasa jenuhmu. Meski asyik bermain game, ingat bermain game harus membuatmu senang karena berhasil mengusir bosan. Bukan untuk membuatmu lupa pada tugas dan pekerjaanmu.

Apakah artikel ini membantu?

Terima kasih telah memberi tahu kami!
PERHATIAN
Jika ingin mengcopy-paste referensi dari Jurnalponsel.com, pastikan untuk menambahkan sumber rujukan di daftar pustaka dengan format berikut:
Litalia. (). 25 Game Android Terlaris di Dunia, Kamu Sudah Coba Belum?. Diakses pada , dari https://www.jurnalponsel.com/game-android-terlaris-di-dunia/

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.