Cara Menambahkan Hashtag Pada Foto dan video di Instagram, popularitas instagram saat ini tak bisa lepas dari fitur-fiturnya yang keren. Salah satunya fitur hashtag. Apakah kamu sering melihat temanmu memposting foto atau video di Instagram menggunakan hashtag? Jika iya, maka kamu tidak perlu heran mengapa mereka melakukan hal tersebut.
Hashtag merupakan simbol pagar “#” dan diikuti dengan kata atau nama sesuatu sesuai dengan keinginan kita tanpa spasi. Contohnya adalah #Latepost, #Photography, #Books, #OOTD, dan lain sebagainya.
Meskipun lebih sering digunakan di Instagram, namun hashtag sebenarnya pertama kali digunakan oleh Twitter. Twitter menggunakan Hashtag untuk menandai trending topik yang sedang hangat dibicarakan oleh orang-orang di jaringan sosial media twitter pada saat itu.
Daftar isi
Fitur dan Fungsi Hashtag di Instagram
Hashtag—atau yang juga dikenal dengan sebutan tagar—berfungsi untuk mengelompokkan atau mengkategorikan suatu postingan sehingga orang lain atau pengguna sosial media yang lain lebih mudah untuk menemukan postingan kita atau postingan terkait dengan memasukkan kata kunci sesuai hashtag yang dibubuhkan.
Misalnya, jika kita menambahkan hashtag #gunungmerapi, maka ketika pengguna mencari menggunakan kata kunci #gunung merapi, postingan kita juga akan muncul di laman pencarian mereka.
Selain berfungsi sebagai pengelompok postingan, ada fungsi lain yang dikandung hashtag setiap kali kita memasukkannya di postingan foto atau video kita di instagram. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Trending Topik
Ketika pengguna instagram di berbagai belahan dunia banyak menggunakan suatu hashtag, maka kita bisa mendapatkan lebih banyak informasi yang berkaitan dengan hashtag tersebut. Contohnya, ketika dunia sedang demam permainan PokemonGo, kita bisa mendapatkan banyak berita dengan mencari postingan berhashtag #PokemonGo.
Semua berita dari siapa saja dan dari mana saja akan muncul dan bisa kita akses. Dengan begitu, kita bisa menemukan tips, trik, serta inspirasi untuk memainkan permainan Pokemon Go tersebut. Kita jadi nggak kuper dan selalu up to date, deh!
2. Mendapat Banyak Followers
Dengan mencantumkan hashtag pada foto atau video unggahan kita, postingan kita bisa ditemukan oleh banyak orang yang memiliki minat dan ketertarikan yang sama dengan kita. Jadi, kita akan lebih mudah menemukan orang-orang yang sehobi dan sepemikiran, lalu bisa saling mengikuti satu sama lain.
Bayangkan jika jaringan pertemananmu luas, maka kita akan semakin banyak menambah followers yang “sealiran” dengan kita. Bermain media sosial jadi lebih asik, kan?
3. Target Customer
Nah kalau manfaat yang satu ini bisa didapatkan oleh para pebisnis online atau pemilik toko digital yang mempromosikan barang atau jasa yang disediakannya melalui instagram.
Misalnya, ketika penjual buku mengunggah foto atau video tentang buku yang dijualnya dengan menggunakan hashtag, maka foto atau video barang atau jasa tersebut lebih bisa ditemukan oleh banyak pengguna instagram, sehingga kemungkinan mendatangkan pembeli yang lebih besar.
Jika followers kita ingin membeli barang-barang atau menggunakan jasa secara online, mereka cukup mencari hashtag yang berkaitan dengan barang atau jasa yang mereka inginkan.
Cara Membuat Hashtag di Instagram
Setelah memahami apa itu hashtag dan apa fungsinya, sekarang saatnya mengetahui bagaimana cara menambahkan hashtag pada foto atau video di Instagram kita. Jika kamu sudah akrab memposting foto atau video serta menuliskan caption pada postingan foto atau video kita, maka menambahkan hashtag pun bukanlah hal yang sulit dilakukan. Caranya adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi instagram yang ada pada smatphone atau tablet android kita.
- Akses menu menambahkan postingan. Kita bisa mengunggah foto atau video sesuai dengan keinginan kita.
- Tambahkan sedikit efek atau editan lain untuk mempercantik foto atau video unggahan kita. Kita bisa memilih menu bar edit yang ditampilkan aplikasi instagram di bawah foto atau video pilihan kita.
- Jika sudah selesai mengedit, tekan kata selanjutnya yang ada di pojok kanan atas tampilan halaman.
- Kemudian akan muncul form yang menampilkan beberapa detail informasi pada postingan kita. Kita bisa menuliskan caption di field yang ada di sebelah tumbnail postingan kita. Tuliskan kata-kata caption, lalu tambahkan hashtag (tanda pagar) sesuai dengan keinginan kita.
- Tap Bagikan setelah menambahkan hashtag untuk mulai mengunggah foto atau video.
- Tunggu hingga foto atau video kita terunggah sepenuhnya. Maka postingan yang muncul sudah menyertakan hashtag di bawah postingan yang kita unggah tersebut.
Selain di postingan foto atau video kita sendiri, kita juga bisa menambahkan hashtag di kolom komentar pengguna lain yang ingin kita komentari. Perlu diperhatikan bahwa hashtag yang aktif biasanya memiliki warna biru muda.
Catatan
Hashtag, bila digunakan dengan baik bisa menjadi salah satu alat untuk melakukan branding dan promosi di akun media sosial kita. Apalagi jika kita menggunakan hashtag yang konsisten, spesifik, dan sesuai dengan postingan kita. Hashtag yang spesifik pun bisa membuat unggahan-unggahan kita bisa lebih banyak dikenal orang.
Lebih dari itu, di era digital hashtag sudah menjelma menjadi suatu alat komunikasi universal yang melewati berbagai batasan, baik batasan negara, bahasa, hingga entitas. Hashtag juga bisa digunakan oleh siapa saja baik akun pribadi, perusahaan, kelompok tertentu, hingga pejabat pemerintahan.
Sehingga hashtag menjadi sesuatu yang menghubungkan banyak orang , dan dalam skala yang lebih besar bisa menjadi penggerak massa. Keren bukan? Jadi mulai sekarang, jangan malas menggunakan hashtag pada postingan kita, ya.