Aplikasi Edit Foto Instagram Untuk Ponsel Android

Aplikasi Edit Foto Instagram  Untuk Ponsel Android, Instagram merupakan salah satu media sosial yang saat ini banyak digunakan oleh hampir seluruh manusia yang memiliki smartphone android maupun iOS. Melalui aplikasi Instagram ini, Kamu bisa mengupload foto yang Kamu miliki lengkap dengan berbagai fitur yang menarik.

Kamu dapat mengunggah foto-foto dari kegiatan Kamu setiap harinya dan orang lain akan mengetahui aktivitas Kamu bahkan memberikan like dengan bentuk love pada foto Kamu. Banyak alasan mengapa kebanyakan dari kita suka mengungah foto di Instagram.

Nah … tak perlu dijelaskan lagi, pasti Kamu sendiri juga sudah fasih menggunakan aplikasi Instagram, bukan? Atau bahkan Kamu telah memiliki akun dengan banyak follower? Wah … pasti akan lebih banyak orang yang melihat postingan foto Kamu di Instagram dan akan banyak pula orang yang memberikan love di foto-foto Kamu tersebut.

Aplikasi Edit Foto Instagram Terbaik

Sebagai pemilik akun Instagram yang memiliki deretan foto-foto yang telah diupload, pastinya Kamu sangat ingin foto yang Kamu upload ke Instagram terliat keren, kece ataupun hits dan kekinian. Semakin sering Kamu memposting foto-foto keren di Instagram, maka hal itu memberikan banyak peluang agar follower Kamu di Instagram juga bertambah, lho.

Dari banyakanya orang yang mengikuti Kamu di Instagram, mereka akan tertarik pada foto-foto yang biasa Kamu posting atau bahkan akan ada yang kecanduan dan menanti postingan Kamu berikutnya.

Kamu dapat memperindah foto yang kamu upload di Instagram menggunakan aplikasi edit foto instagram. Di Google Play Store ada banyak sekali jumlahnya. Tapi yang benar-benar berkualitas, tidaklah banyak. Tapi saya punya daftarnya.

1. VSCO Cam

Aplikasi Edit Foto Instagram (1)

Mungkin jika Kamu salah satu anak hits Instagram, mungkin Kamu sudah mengenal aplikasi edit foto Instagram yang satu ini. adalah aplikasi VSCO Cam yang bisa jadi pilihan pertama.

Aplikasi ini merupakan aplikasi edit foto instagram yang belakangan ini banyak digunakan untuk mengedit foto Instagram agar lebih menarik dan keren.

Kamu dapat bermain filter pada aplikasi VSCO Cam ini. Dengan filter yang menarik dan keren akan menjadikan foto Kamu terlihat lebih artistic. Di aplikasi ini Kamu juga dapat berfoto secara langsung melalui aplikasi VSCO Cam ini. Aplikasi VSCO Cam ini bisa digunakan di Android maupun iOS.

Baca: VSCO Cam: Cocok Buat Edit Foto Jadi Instagramable

2. PicsArt Photo Studio

Aplikasi yang satu ini juga gak kalah keren dari aplikasi sebelumnya. Sudah sangat banyak pengguna Instagram yang menggunakan aplikasi PicsArt Photo Studio. Dengan menggunakan aplikasi edit foto yang satu ini, Kamu akan bisa lebih memperlihatkan kekreatifitasan Kamu dalam mengolah foto agar lebih menarik.

Aplikasi PicsArt Photo Studio ini juga memiliki fitur yang cukup banyak mulai dari sticker, kolase, bingkai, dsb. Jika Kamu tak mau repot untuk mengedit foto dengan waktu yang cukup lama, Kamu dapat menggunakan fitur Magic Effect. Selain itu, ada fitur Drawing juga yang dapat membuat Kamu berkreasi semau hati Kamu.

Baca: PicsArt: Uji Seberapa Kreatif Kamu Melalui Sebuah Editing Foto

3. Adobe Photoshop Express

Berikutnya, kamu juga bisa menggunakan aplikasi bernama Adobe Photoshop Express. Mungkin Kamu sering menjumpai aplikasi Adobe Photoshop di PC atau laptop. Nah … sekarang ada Adobe Photoshop Express untuk Android.

Kamu pasti tahu kecanggihan fitur Adobe Photoshop yang ada di PC atau laptop, bukan? Adobe Photoshop Express ini adalah Adobe Photoshop mini dan menariknya lagi, Kamu bisa mendownload aplikasi ini secara gratis.

Secara umum, fitur utama yang dimiliki aplikasi edit foto instagram ini sama dengan aplikasi photoshop edisi windows. Hanya saja untuk urusan detail aplikasi, masih kalah jauh dengan Photoshop versi windows.

Jadi jika kamu ingin benar-benar edit foto instagram kamu secara total, saya sarankan lebih baik kamu gunakan software Photoshop saja. jadi kamu bisa edit foto kamu lebih detail.

Baca: Adobe Photoshop Express: Aplikasi Edit Foto Super Cepat

4. Pixlr Express

Sama seperti aplikasi edit foto lainnya, Kamu juga dapat mengkreasikan foto Kamu menggunakan aplikasi yang satu ini. Banyak juga fitur yang menarik seperti font, sticker, dan berbagai filter yang keren.

Pixlr Express memeiliki beberapa fitur keren yang bisa mempercantik tampilan foto instagram kamu. kamu bisa mengubah pencahayaan foto, warna dan juga detail lainya.

Kamu juga bisa menambahkan quote atau teks lainya, selain itu kamu juga bisa menambahkan sticker. Yang pasti, kamu bisa gunakan banyak tool editing foto melalui aplikasi edit foto instagram ini.

Baca: Pixlr Express: Bikin Foto Makin Ekspresif

5. Snapseed

Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi buatan Google ini? hampir semua tulisan yang mengulas soal aplikasi edit foto terbaik pasti memasukkan aplikasi ini sebagai pilihan salah satunya.

Saya sendiri juga menggunakan aplikasi ini di ponsel android saya. karena memang aplikasi ini memiliki banyak fitur keren untuk edit foto. Dan semuanya bisa dilakukan dengan sangat mudah.

Aplikasi Snapseed sebenarnya lebih condong untuk mengubah warna ataupun pencahayaan dari foto Kamu. Dengan menggunakan aplikasi yang satu ini, Kamu dapat mengatur kontras, kecerahan, saturasi, ataupun white balance.

Aplikasi ini juga memiliki banyak filter menarik, dan Kamu juga bisa menaik turunkan cahaya di bagian foto tertentu.

Baca: Snapseed: Aplikasi Terbaik Edit Foto Dari Google

#Kesimpulan

Itulah beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk editing foto instagram kamu. selain itu, juga masih ada beberapa aplikasi edit foto instagram terbaik. silakan kamu baca saja tulisan saya tentang aplikasi edit foto terbaik.

Disitu, kamu bisa mendapatkan banyak pilihan lainya. Selamat berkreasi ya gays..

Apakah artikel ini membantu?

Terima kasih telah memberi tahu kami!
PERHATIAN
Jika ingin mengcopy-paste referensi dari Jurnalponsel.com, pastikan untuk menambahkan sumber rujukan di daftar pustaka dengan format berikut:
Litalia. (). Aplikasi Edit Foto Instagram Untuk Ponsel Android. Diakses pada , dari https://www.jurnalponsel.com/aplikasi-edit-foto-instagram-untuk-smartphone-android/

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.