10+ Aplikasi Edit Video PC Terbaik Gratis Dan Berbayar

Jurnalponsel.com – Aplikasi edit video PC banyak tersedia baik pada komputer yang dijalankan dengan Windows maupun Mac. Bak gayung bersambut, para pengembang aplikasi vidio terbaik bahkan juga telah berinvestasi dan merambah ke dunia ponsel. Ada yang sudah merambah ke smartphone berbasis android. Ada yang sudah ke iOS dan malah ada pula yang tersedia untuk iOS, Android dan PC sekaligus.

Alasanya sederhana. Kebutuhan editing video, menjadi kebutuhan paling vital setelah editing foto dalam berbagai kegiatan. Sementara ketersediaan berbagai aplikasi yang mampu memenuhi semua konsumen belum ada. Masing-masing pengembang aplikasi edit vidio untuk PC, Android dan iOS harus bisa memetakan siapa konsumen mereka. Terlalu banyak diferensiasi konsumen, aplikasi yang dibuat bakal tak fokus dan gagal meraih pengguna.

Daftar Aplikasi Edit Video PC Terbaik

Dibanding melakukan editing video menggunakan smartphone atau iOS, editing video menggunakan PC jauh lebih sempurna. Apalagi kalau ditunjang dengan beberapa aplikasi edit video PC terbaik berikut. Ya, saya punya 12 Aplikasi editing video terbaik untuk PC. Aplikasi dapat kamu peroleh secara gratis ataupun berbayar. Tentu kamu harus mendownload aplikasi terlebih dahulu jika ingin menggunakannya.

1. AVS Video Editor

Aplikasi edit video pc - AVS

Link Download

Aplikasi pertama yang bisa jadi pilihan kamu untuk editing vidio di PC adalah AVS Vidio Editor. Aplikasi ini merupakan aplikasi terbaik untuk PC yang menyediakan berbagai efek dan transisi yang dapat kamu gunakan untuk mengedit video. Software ini mudah memiliki tampilan dan fitur yang mudah digunakan. Kabar baiknya pula, harga lisensi aplikasi ini cukup terjangkau.

Walupun file yang dihasilkan berukuran kecil, namun dengan kelengkapan fitur yang dimiliki, kamu tidak perlu khawatir soal hasil editing menggunakan aplikasi berbayar ini. Apalagi ia sudah dilengkapi dengan toknologi video cache sehingga proses pengeditan dapat berjalan dengan cepat dan lancar.

2. Sony Vegas Pro 13

Aplikasi edit video - Sonny

Link Download

Software buatan sony tidak perlu diragukan lagi soal kualitas dan kemampuanya. Beberapa produk yang dikeluarkan sebelumnya menjadi bukti betapa sony tak pernah main-main dengan produk buatanya. Yang pasti, ia akan memuaskan hati kamu. Sony Vegas Pro 13 adalah aplikasi edit video PC yang cukup professional.

Meskipun aplikasi ini masih memiliki fitur yang sama dengan aplikasi lain, kelebihan aplikasi ini terletak pada tampilan interface dengan berbagai timeline yang simple, yang tentunya dapat kamu gunakan dengan mudah.

3. Virtual Dub

Virtual dub

Link Download

Aplikasi edit video terbaik berikut ini dapat kamu peroleh secara gratis untuk PC, biasanya digunakan pada PC yang berplatform Windows. Ia dapat membuat serta mengedit video dengan mudah. Hasil vidio editing yang telah kamu buat, bisa kamu simpan dalam format AVI ataupun lainnya dalam aplikasi ini.

Tidak hanya itu, ternyata aplikasi ini juga memiliki fitur lain, misalnya untuk menghapus dan mengganti audio dari video sesuai dengan yang kamu inginkan. Serta kamu juga dapat memberi efek blur, sharpen, embas dan sebagainya.

4. Corel Video Studio

Corel

Link Download

Tentunya kamu tidak asing dengan kata Corel, biasanya aplikasi ini digunakan untuk membuat design, namun perusahaan ini juga mengeluarkan aplikasi edit video untuk PC. Aplikasi editing video keluaran Corel ini juga tak kalah dengan aplikasi desain corel.

Software ini sangat mudah untuk digunakan, sehingga sangat cocok bagi kamu yang baru memulai atau menggeluti dunia pengeditan video ataupun perfilman yang sungguh keren.

5. Adobe Premiere Pro

adobe-premiere-pro-cs5

Link Download

Aplikasi edit vidio PC bernama Adobe Premiere Pro ini adalah aplikasi yang banyak digunakan. Terutama untuk rumah-rumah produksi dan dunia perfilm an. Sungguh luar biasa bukan? Apa yang membuatnya begitu populer? Ya, nama adobe sudah sangat terkenal sebagai pembuat aplikasi berbasis video.

Meskipun bagi saya, yang baru memulai menggunakan aplikasi edit vidio, sangat kesulitan menggunakan aplikasi ini. Padahal ada banyak fitur hebat yang ditawarkan aplikasi ini sehingga layak disebut sebagai aplikasi edit video untuk PC terbaik. Terutama bagi kamu yang sudah mahir editing video. Aplikasi ini akan benar-benar kamu butuhkan dan bermanfaat.

6. Windows Movie Maker

windows-movie-maker-3

Link Download

Aplikasi pembuat dan edit video yang satu inipun sudah cukup terkenal, dan dapat dikatakan sangat mudah untuk digunakan. Aplikasi ini memiliki banyak fitur sepeti menambahkan teks, transisi, edit, dan lain sebagainya.

Namun, aplikasi ini sangat rentan membuat PC anda nge hang saat anda sedang melakukan pengeditan video. Hal ini karena aplikasi ini cukup berat untuk dijalankan. Sehingga sampai sekarang tak banyak yang meggunakan aplikasi ini. Padahal, fitur yang dimiliki aplikasi ini bisa dibilang sangat memadai.

7. Avidemux

avidemux-28

Link Download

Satu kelebihan aplikasi ini adalah kemampuanya untuk membuat banyak format penyimpanan. Mulai dari AVI, DVD file MPEG yang kompatibel, MP4, ASF dan berbagai codec lainnya, jadi banyak pilihan bentuk file yang dapat kita gunakan untuk menyimpannya.

Hebatnya, aplikasi ini tersedia secara gratis sehingga kamu tidak perlu membayar ataupun menggunaka versi online untuk mengedit video. Pada fitur aplikasi, dilengkapi dengan berbagai kemudahan editing video, mulai dari memotong video untuk menjadikanya lebih simpel, memfilter dan tugas-tugas pengkodean lainnya.

8. Camtasia

camtasia

Link Download

Aplikasi edit video keren yang satu ini, mampu merekam layar computer dengan mudah serta kamu dapat mengeditnya langsung pada perangkat aplikasi itu sendiri. Salah satu alasan terbaik mengapa aplikasi ini saya masukkan dalam daftar aplikasi edit video PC terbaik adalah karena tampilanya yang sangat menyenangkan. Interface sangat mudah untuk digunakan.

Terlebih, berbagai fitur yang ditawarkan aplikasi ini sangat cocok digunakan untuk pemula, karena mudah pengoperasiannya. Dalam aplikasi ini ada banyak fitur tambahan yang bisa menjadikan vidio semakin indah dan bagus. Aplikasi ini dapat di gunakan pada PC berbasis Windows maupun Mac.

9. Pinnacle Studio

pinnacle-studio-26

Link Download

Aplikasi ini merupakan aplikasi edit video yang cukup mumpuni untuk kamu yang seorang You Tuber. Dengan berbagai fitur yang dimiliknya, kamu dapat menjadi seorang editor video yang handal. Meski sebenarnya, aplikasi ini dikembangkan untuk para pemula pada tingkat dasar.

Walaupun begitu, kamu tidak perlu meragukan hasil editing video yang dilakukan oleh aplikasi ini. Sebab, aplikasi ini mampu melakukan semua kebutuhan dasar edit video dengan sangat baik. Apalagi, aplikasi ini tersedia dengan harga yang cukup terjangkau.

10. Hit Film Express

Hitfilm

Link Download

Bagi kamu seorang editor video, memilih aplikasi edit video merupakan hal yang amat penting, karena aplikasi tersebut seperti rekan kerja anda. Oleh karenanya pilihlah sesuai dengan passion  yang anda miliki, sehingga anda nyaman. Nah, untuk aplikasi edit video bernam Hit Film Express bukanlah aplikasi untuk kamu yang sudah mahir.

Dengan fitur-fitur  yang di tawarkan oleh aplikasi ini, kamu dapat mempelajarinya teknik-teknik editing video dengan mudah. aplikasi inia dalah aplikasi edit vidio untuk pemula. Jadi setelah kamu menguasai aplikasi ini, kamu bisa menggunakan aplikasi yang lebih rumit.

11. Blender

Blender

Link Download

Well, masih membahas soal aplikasi editing vidio untuk PC. Aplikasi berikutnya bisa dibilang adalah aplikasi yang sangat popular untuk membuat video. Tetapi bukan sembarang video, melainkan video animasi dan 3 dimensi dengan banyak fitur. Sehingga tak salah jika aplikasi ini memiliki ukuran file yang cukup besar, yaitu sekita 64 MB.

Untuk membuat dan edit video animasi, aplikasi ini layak jadi yang terbaik. Aplikasi ini menghasilkan tingkat fokus dan ketajaman yang lebih baik.

12. Light Work

Aplikasi edit video pc

Link Download

Jika kamu adalah seorang yang sudah profesional dalam pembuatan dan editing video, aplikasi ini bisa jadi pilihan terbaik. Memiliki berbagai kelengkapan fitur yang sangat cocok untuk pengerjaan kerja profesional dan perfilman. Aplikasi Aplikasi ini mampu menghasilkan kualitas editing vidio yang tinggi.

Kamu dapat menggunakan ide kamu untuk menggunakan berbagai efek video yang memperindah hasil editing. Selebihnya aplikasi edit video PC ini juga bisa digunakan bersama dengan aplikasi Avid dan Final Cut Pro, sehingga keduanya saling bersinergi membentuk video yang istimewa.

Baca juga : Aplikasi Untuk Menggabungkan Video Gratis Terbaik Untuk PC/Laptop.

Sudah jadi kebutuhan dasar bagi seorang pererja profesional, terutama yang bergerak di dunia perfilm an menggunakan aplikasi edit video PC, dan ada banyak pilihan aplikasi yang tersedia. Tetapi yang terbaik dalam daftar di atas bagi saya adalah yang ada pada nomor 12. Walau mungkin kamu punya pilihan lain.

Apakah artikel ini membantu?

Terima kasih telah memberi tahu kami!
PERHATIAN
Jika ingin mengcopy-paste referensi dari Jurnalponsel.com, pastikan untuk menambahkan sumber rujukan di daftar pustaka dengan format berikut:
Litalia. (). 10+ Aplikasi Edit Video PC Terbaik Gratis Dan Berbayar. Diakses pada , dari https://www.jurnalponsel.com/aplikasi-edit-video-pc-terbaik/

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.